MALANG, KIM-RODOWO, – Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Klojen kerja bareng dengan PMI Kota Malang melakukan perawatan jembatan pelor bersama warga RW 06 Kelurahan Oro-oro Dowo, dilaksanakan pada hari jumat (8/6).
PMI Kecamatan Klojen dipimpin Wari Sutarjo dan PMI Kota menurunkan relawan PMI sebanyak 42 relawan, bergotong royong bersama warga RW 06, melakukan pengecoran jalan dan membersihkan sampah di sekitar jembatan pelor. Minggu, (11/6/2023)
Masrukan, ketua RW 06 mendampingi Pak Lurah Solikin mengantar. Drs. Heri Sunarko, M.Si., Camat Klojen meninjau langsung perawatan jembatan pelor dan sekalian ikut cek kesehatan di pelayanan kesehatan PMI yang sudah disiapkan di Balai RW 06.
Hampir 70an warga melakukan cek kesehatan. Kegiatan ini dilakukan bersamaan dengan perbaikan jalan jembatan pelor.
Hadir juga Imam Buchori selaku ketua PMI Kota Malang, walaupun hanya sebentar karena ada kegiatan lain yang menunggu. So, hanya cek kegiatan yang dilakukan oleh relawan kesehatan PMI, baik di Jembatan Pelor dan di Balai RW 06.
Sementara, Samsul Hadi, seketaris PMI Kota Malang, menyatakan bahwa kegiatan yang dilakukan sebenarnya adalah memperingati hari Lingkungan Hidup Sedunia dan juga hari Donor Darah Sedunia.
Terkait Jembatan Pelor, Samsul hadi menyampaikan bahwa sedikit perbaikan yang dilakukan oleh para relawan dan masyarakat agar jalan baik dan gorong-gorong juga tidak buntu.
“Perlu saya sampaikan, bahwa PMI Kota Malang juga punya Klinik yang melayani peserta BPJS, dan Klinik PMI buka setiap hari. Disamping memberikan pelayanan mobil kesehatan secara gratis,” terang Samsul.
“Bisa cek kesehatan di sana, di jalan Buring. Kami juga punya dokter umum, dokter gigi dan dakter lenyakit dalam. Tentu saja kami tetap melayani vaksin booster,” tuturnya.
Camat Klojen, Drs. Heri Sunarko, M.Si., datang langsung ke tempat kegiatan perbaikan jalan, disambut oleh Wari Sutarjo dan Solikin SE. Dilanjut cek kesehatan bersama-sama di Balai RW 06, dan petugas kesehatan PMI Kota sudah siap melayani.
Di sela-sela kegiaran dan cek kesehatan, Heri Sunarko menyatakan sangat puas melihat antusiame masyarakat bersama relawan PMI bergotong royong memperbaiki dan membersihkan jembatan pelor.
Jembatan yang menghubungkan anatara Kelurahan Oro-oro Dowo dan Kelurahan Samaan Kecamatan Klojen.
“Gotong Royong ini adalah prinsip dasar kehibupan berbangsa dan bernegara. Mari kita jaga dan terus kita lakukan hidup bergotong royong dalam menjaga lingkungan sehat,” tuturnya.
“Alhamdulillah antusiasme masyarakat sangat luar biasa sehingga program PMI Kecamatan Klojen bisa berjalan lancar, bahwa PMI tidak hanya melulu melaksanakan program donor darah saja tetapi juga memperhatikan program sosial lingkungan dan kemanusiaan” tutupnya.
Wari Sutarjo, ketua PMI kecamatan Klojen mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh warga masyarakat RW 06 dan sekitar yang juga hadir cek kesehatan. Harapannya, masyarakat bisa cek kesehatan secara rutin di Klinik PMI di Jalan Buring.
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Klojen dan juga pemerintah Kelurahan yang tak hentinya memberikan dukungan pelaksanaan program kemanusiaan dan sosial lingkungan, dalam hal ini memperbaiki jalan pelor dan bersih Kali Brantas.
“Tak akan rugi ketika kita saling berbagi kebaikan, terlebih saling menjaga lingkungan dan saling mengingatkan untuk selalu cek kesehatan secara rutin di Klinik PMI maupun di Puskesmas terdekat,” terang Wari Sutarjo.
“Selain menjaga lingkungan dan kesehatan, donor darah juga merupakan cara untuk saling berbagi kebaikan terhadap sesama, ini soal kemanusiaan, sehingga dengan mendonorkan darah kita secara sukarela diharapkan bisa menjadi ladang amal dan juga semakin banyak jiwa yang tertolong dengan donor yang kita lakukan. PMI buka 24 jam untuk kemanusiaan,” Pungkasnya (awik/kdr)
Author : awik wahyudi/kadir wahyudi
Editor : sandika maulana